Sabtu, 05 Februari 2011

Gerrard Dukung Keputusan Torres

Foto: Fernando Torres/Reuters
LONDON – Banyak pihak menilai negatif keputusan Fernando Torres, namun tidak dengan Steven Gerrard. Torres mengatakan Gerrard mengerti apa yang menjadi alasannya hengkang.

Keputusan Torres hijrah ke Chelsea membuat fans dan rekan satu timnya kecewa. Bagaimana tidak, mantan bintang Atletico Madrid itu pindah ditengah kesulitan yang menimpa The Reds.

Pemain 26 tahun ini mengklaim dirinya didukung penuh oleh kapten sekaligus teman baiknya, Gerrard. Diketahui, sebelum memutuskan pindah, Torres pernah dua kali menolak pinangan Chelsea.

“Stevie adalah orang yang pertama kali menghubungi saya dan mendukung saya,” ujar Torres seperti dilansir Tribalfootball, Sabtu, (5/2/2011).

“Dia telah menjadi teman dan rekan yang baik. Dia hanya ingin yang terbaik untuk saya, dan setuju dengan apapun keputusan yang saya buat,” pungkas penyerang asal Spanyol tersebut.

Torres hijrah ke Stamford Bridge usai dicapai kesepakatan mengenai nilai transfernya sebesar 58,5 juta poundsterling.
(hmr)

0 komentar:

Posting Komentar

 
Copyright © 2010 Arya tjah Revolta | Design : Noyod.Com | Images : Red_Priest_Usada, flashouille